Ini dia kolaborasi lain yang melibatkan seorang desainer kelas dunia dengan salah satu department store. Kali ini Nordstrom, department store di Amerika, menggandeng Jason Wu untuk mengeluarkan koleksi lini keduanya, Miss Wu.
Koleksi Miss Wu yang harganya terjangkau ini akan hadir dan mulai dijual secara eksklusif pada bulan Januari 2013. Sang Desainer mengungkapkan bahwa Miss Wu adalah lini yang sesuai dengan sisi lain dirinya yang fun dan lebih santai. 40 items dari koleksinya ini memiliki nuansa feminin dan sentuhan fashion dari tahun 60-an. Harga koleksi Miss Wu berkisar mulai dari $195 untuk atasan tak berlengan berbahan silk, sampai $795 untuk jaket kulit. Harga ini jauh di bawah lini utama Jason Wu, yang menjual atasan tak berlengan seharga $565.
Nordstrom akan mendistribusikan Miss Wu ke 49 toko di seluruh Amerika dan memiliki hak eksklusif untuk menjualnya selama satu tahun ke depan. Setelah itu, Wu berencana untuk memperluas distribusi Miss Wu ke berbagai tempat dan pada tahun 2014 dia berencana untuk menambah aksesori ke dalam koleksinya.
Koleksi Miss Wu yang harganya terjangkau ini akan hadir dan mulai dijual secara eksklusif pada bulan Januari 2013. Sang Desainer mengungkapkan bahwa Miss Wu adalah lini yang sesuai dengan sisi lain dirinya yang fun dan lebih santai. 40 items dari koleksinya ini memiliki nuansa feminin dan sentuhan fashion dari tahun 60-an. Harga koleksi Miss Wu berkisar mulai dari $195 untuk atasan tak berlengan berbahan silk, sampai $795 untuk jaket kulit. Harga ini jauh di bawah lini utama Jason Wu, yang menjual atasan tak berlengan seharga $565.
Nordstrom akan mendistribusikan Miss Wu ke 49 toko di seluruh Amerika dan memiliki hak eksklusif untuk menjualnya selama satu tahun ke depan. Setelah itu, Wu berencana untuk memperluas distribusi Miss Wu ke berbagai tempat dan pada tahun 2014 dia berencana untuk menambah aksesori ke dalam koleksinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar